top of page
d002ede2-894c-4407-8b6f-aafe13289921.jpeg

About Us

VISI DAN
MISI
SMPN 2 SUNGUMINASA

 " PRESTASI, TELADAN DALAM BERTINDAK BERDASARKAN IMTAQ DAN IPTEK”

​

Visi ini menjiwai warga sekolah untuk selalu mewujudkannya setiap saat dan    berkelanjutan dalam mencapai tujuan sekolah. Visi tersebut mencerminkan profil dan cita-cita sekolah yang tergambar pada uraian berikut:

​

  1. Berorientasi ke depan dengan memperhatikan potensi kekinian;

  2. Sesuai dengan norma dan harapan masyarakat;

  3. Ingin mencapai keunggulan;

  4. Mendorong semangat dan komitmen seluruh warga sekolah;

  5. Mendorong adanya perubahan yang lebih baik;

  6. Mendorong warga sekolah yang religius;

​

Untuk mencapai visi tersebut, perlu dirumuskan misi yang berupa kegiatan jangka panjang dengan arah yang jelas. Berikut ini merupakan misi yang dirumuskan berdasarkan visi tersebut.

​

2.  Misi SMP Negeri 2 Sungguminasa

​

  1. Mewujudkan perangkat kurikulum yang lengkap sesuai dengan standar pendidikan dan berwawasan ke depan;

  2. Mendorong semangat kreasi dan inovasi;

  3. Melaksanakan 10 K secara berkesinambungan;

  4. Mengembangkan kemampuan profesionalisme ketenagaan;

  5. Memperluas jaringan kerjasama dengan stakeholder;

  6. Melengkapi sarana dan prasarana;

  7. Mewujudkan lulusan yang cerdas, beriman, dan mampu bersaing dengan kemajuan IPTEK;

  8. Mewujudkan prestasi akademik dan non akademik dalam berbagai lomba tingkat sekolah;  

   

3.  Tujuan  SMP Negeri 2 Sungguminasa
​

Tujuan tersebut secara bertahap akan dimonitoring, dievaluasi, dan dikendalikan setiap kurun waktu 1 (satu) tahun sebagai berikut:

​

  1.  Tercapainya tingkat kelulusan  100 % dengan rata-rata nilai 7,4;  

  2.  Meningkatnya persentase lulusan yang diterima di sekolah negeri (SMA/SMK/ MA) sekurang-       kurangnya  70  % dari lulusan;

  3.  Menjuarai berbagai kompetisi OSN tingkat kabupaten;

  4.  Terlaksananya program tadarus Al-Quran oleh peserta didik yang beragama Islam;

  5.  Terlaksananya program berbagai kegiatan keagamaan seperti: Bimbingan baca tulis Al-Quran,   Pesantren Kilat/ Ramadhan, retreat dan peringatan hari besar keagamaan;.

  6.  Terlaksananya program 10 K (Keagamaan, Kekeluargaan, Kedisiplinan, Keamanan Ketertiban,   Kerindangan, Keindahan, Kebersihan, Kesehatan, Kelestarian) sehingga sekolah menjadi kondusif;

  7.  Terlaksanannya progam 5 S (salam, kedisiplinan, kehadiran, senyum, sapa, dan santun) kepada   semua stakeholder;

  8.  Terlaksananya pelayanan yang optimal kepada semua pihak yang memerlukan berdasarkan SAS      (Sistem Administrasi Sekolah);

  9.  Mewujudkan bangunan Mushollah dan laboratorium untuk menuju terciptanya pembelajaran yang   kreatif dan beriman;

  10.  Terjalinnya kerjasama antarwarga/keluarga besar sekolah dan lingkungan sekitar;

  11.  Terwujudnya inovasi untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran;

  12.  Mewujudkan lulusan yang cerdas, beriman, dan kompetitif dalam kemajuan IPTEK.

logo-sekolah-kita.png

SEKOLAH KITA

SMPN 2 Sungguminasa

unnamed (3).jpg

DATA POKOK PENDIDIKAN

 SMP Negeri Sungguminasa

big-logo.png

KEMENDIKBUD

Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, riset dan Teknologi

bottom of page